4/11/2016

Jalan-Jalan Ke Candi Prambanan Yogyakarta

Candi Prambanan merupakan salah satu candi tersbesar di dunia. Candi ini terkenal dengan kisa bandung bondowoso dan Roro Jonggrang. Dimana Roro Jonggrang ini mau dinikahi Bandung bondowoso dengan syarat dibuatkan 1000 Candi. Candi Prambanan ini terletak di perbatasan kabupaten Klaten Jawa tengah dan kabupaten Sleman Yogyakarta. Namun entah kenapa candi ini lebih terkenal lokasinya di Yogyakarta. Padahal kalau menurut saya lokasinya ini masih berada di kabupaten Klaten. 

Untuk Akses ke candi ini cukup mudah, bisa naik kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Candi prambanan terletak di pinggir jalan raya Solo-Jogja, jadi jika kita naik bis tinggal bilang turun di candi prambanan nanti kondekturnya sudah mengerti. untuk yang mengguankan kendaraan pribadi candi prambanan dapat ditempuh dari kota jogja sekitar 45 menit dengan catatan tidak macet. Sedangkan untuk dari kota Solo kita membutuhkan waktu 1 jam lebih untuk sampai ke Candi Prambanan.

kemudian setelah sampai disana kita disediakan tempat parkir, untuk roda 2 biaya parkir Rp. 3000 sedangkan untuk roda 4 Rp. 10.000 dan untuk bus Rp. 15.000. Ada beberapa tiket yang disediakan di Candi prambanan, yaitu paket ke Candi Plaosan dan surjiwan Rp. 60.000, paket ke candi ratu boko Rp.50.000 dan jika mau masuk di candi Prambanan saja tiketnya Rp.30.000. Tiket paket ini kita disediakan mobil untuk mengantar ke beberapa candi disekitar candi prambanan dan kita ditunggu sampai puas. Setelah sampai ke tempat tujuan kita kembali diantar ke candi prambanan.


Candi prambanan ini sangat luas, jadi jika ke sana saya sarankan untuk datang agak pagai atau menjelang sore saja. karena panasnya minta ampun. Ow ya, jika mau menyewa pasung disediakan juga tapi tetap harus jaga fisik kalian karena jalannya cukup jauh.  Untuk yang masih kuat jalan jika berkenan bisa sekalian mengunjungi candi sewu yang berada tepat dibelakang candi Prambanan. Berhubung saya sudah capek jadi saya langsung bergegas ke tempat parkir dan pulang ke rumah.


Untuk yang mau membawa oleh-oleh khas prambanan, di jalan dekat dengan pintu keluar sediakan pasar yang menjual berbagai macam kerajinan dan pakaian khas Jogja. Bagi yang lelah pengin makan atau minim jangan khawatir disini juga tersedia banyak warung makan tinggal pilih bakso, soto, pecel atau yang lain.

Saya kira cukup dulu review tentang candi Prambanan bila ada pertanyaan seputar candi prambanan silahkan tulis dikolom komentar. Oke sampai jumpa dengan postingan jalan-jalan yang lain.

3 comments:

Jalan2 said...

ini adalah pengalaman saya jala di candi pramanan

Albee said...

candi prambanan cocok nih selain tempat wisata bandung untuk liburan akhir tahun. btw nice post. keep writing. i like it :) and thank you

Hussain Irsyad said...

keren candi2nya

CV Tugu

Recent Posts